1657408484514812

Galau, Susah Tidur? Cobalah Beberapa Tips Berikut Agar Bisa Tidur Nyenyak



Tidur mungkin perkara mudah bagi sebagian orang, hanya butuh tempat, kapan pun menghendakinya, ia bisa segera tidur dengan nyenyak dan bangun kembali dengan kondisi tubuh lebih segar.

Tetapi ada sebagian orang lain justru mengalami hal sebaliknya. Mereka sulit tidur hingga terjaga semalaman. Meski memiliki kamar yang nyaman dengan pendingin yang memadai dan waktu yang juga luang, tidur tak juga bisa didapat.

Banyak faktor penyebab gangguan tidur, seperti faktor predisposisi psikologis dan biologis, penggunaan obat-obatan dan alkohol, faktor lingkungan dan kebiasaan buruk. Faktor-faktor tersebut jarang berdiri sendiri. Sebagai contoh adalah faktor fisis tertentu yang dapat memicu timbulnya masalah psikologis, begitupun sebaliknya. Faktor psikologis juga dapat mempengaruhi sistem saraf pusat sehingga membuat kondisi fisis senantiasa siaga seperti saat cemas, tegang, atau stres (galau).

Mengingat banyaknya faktor yang dapat menyebabkan gangguan tidur, perlu dilakukan evaluasi lebih lanjut untuk memastikan penyebabnya, termasuk menggali berbagai kemungkinan adanya kondisi medis yang mendasari.
Bila ditemukan kondisi medis / penyakit yang mendasari, tentunya diperlukan terapi fisis tertentu.
Namun bila kemungkinan tersebut sudah dapat disingkirkan, terdapat beberapa tips yang bisa diterapkan:

  • Hindari konsumsi minuman yang mengandung kafein saat sore hingga malam hari
  • Biasakan diri untuk berolahraga teratur, tidak merokok, hindari konsumsi
alkohol, narkotik, dsb.                                              
  • Cobalah mengatur pola tidur
  • Bangun dan tidur pada waktu yang sama setiap harinya, bahkan ketika hari libur.
  • Buatlah suasana yang efektif dan efisien untuk tidur.
  • Buat diri senyaman mungkin untuk tidur, seperti dengan penggunaan lampu tidur, penutup mata, menghindari suara bising, televisi, dsb. Tidur di ruangan gelap lebih baik daripada ruangan terang.
  • Hindari penggunaan obat tidur, terutama tanpa anjuran dokter.
  • Obat tidur hanya efektif untuk sementara dan penggunaan yang berlebihan justru akan membuat penurunan efektivitas obat tersebut. Terapi terbaik adalah dengan mengatasi penyebabnya, bukan gejala. Selama penyebab yang mendasari masih ada, maka akan terus mengalami gangguan tidur.
  • Relaksasi
  • Buat diri serileks mungkin, seperti dengan meditasi atau yoga.
  • Berpikir positif.
  • Jika memiliki masalah psikologis, cobalah untuk menerima dan menghadapinya.

Demikian beberapa tips cara mengatasi susah tidur seperti dikutip dari klikdokter.com. Dengan menerapkan beberapa tips di atas, diharapkan sudah dapat mengatasi gangguan tidur.Tetapi tidak ada salahnya untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter untuk mengetahui apakah ada masalah pada fisik yang mendasari penyebab dari susah tidur tersebut.





Kesehatan 3829140110161147008

Posting Komentar

Beranda item

Terkini