1657408484514812

5 Tips Cara Melindungi Anak dari Serangan Penyakit Flu


Dengan daya tahan tubuh yang relatif minim, anak-anak dapat cepat terserang flu. Coba trik berikut agar anak anda terlindung dari serangan flu.


Memasuki musim hujan, flu merupakan salah satu penyakit yang paling cepat penyebarannya. Dengan tingkat kekebalan tubuh rendah, anak-anak merupakan salah satu yang paling cepat menderita karena flu.

Dengan beberapa trik sederhana berikut, anda bisa meminimalisir penyebaran virus flu akibat perubahan cuaca. Mengutip laman Emirates247, berikut beberapa trik sederhana tersebut :

Vaksin Flu

Dr Hala Fikri Mohammed El-Hagrasi, Konsultan sekaligus Pediatristik di Rumah Sakit Abu Dhabi menyarankan orangtua untuk meberikan vaksin anti-flu bagi anak-anak.
Vaksin dapat berperan mengurangi kemungkinan anak terserang flu, meski tidak dapat dipungkiri jika tubuh mereka ada kemungkinan tetap terserang flu. Penelitian dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit menunjukkan vaksin 62 persen efektif mengurangi kemungkinan anak-anak terserang flu.

Lingkungan Pergaulan

Bukan tidak mungkin virus flu yang menyerang teman anak anda juga akan menular. Awasi kemungkinan ada teman mereka yang sedang bersin atau batuk karena sangat besar kemungkinan virus akan menular ke anak anda hingga
jarak enam meter.                                              
Anda juga mengajarkan anak-anak untuk mengenakan masker jika ada teman yang flu atau membawa tisu saat mereka terserang flu dan mencuci tangan menggunakan sabun untuk menghindari terserang bakteri dan kuman.

Istirahat

Meskipun flu bukan penyakit mematikan, namun ada baiknya untuk ajarkan anak beristirahat di rumah saat ada gejala flu. Batuk, sakit tenggorokan, demam merupakan gejalan awal flu dan sebaiknya biarkan anak anda beristirahat dan belajar di rumah untuk sementara.

Kebersihan

Usahakan selalu untuk menjaga kebersihan, karena virus dapat cepat menyebar di lingkungan yang kotor. Virus flu dapat bertahan hidup pada bagian permukaan yang kotor hingga delapan jam. Usahakan untuk selalu menjaga kebersihan dapur, kamar mandi, mainan, meja makan, telepon, televisi, kamar, dan cucilah pakaian menggunakan sabun dan air hangat untuk membunuh bakteri.

Asupan Vitamin dan Nutrisi

Untuk meningkatkan kekebalan tubuh, sebaiknya anda memberikan nutrisi berupa makanan bergizi dan bervitamin tinggi. Patikan cadangan serat dan kalsium tidak pernah absen dalam menu makanan sehari-hari.

Jika Artikel ini Bermanfaat, alangkah baiknya Anda -> LIKE + BAGIKAN





Posting Komentar

Beranda item