1657408484514812
Loading...

Resep Lengkap Cara Membuat Combro & Misro Khas Jawa Barat


Combro atau kadang disebut comro atau gemet merupakan makanan khas dari Jawa Barat. Combro terbuat dari parutan singkong yang dibentuk bulat yang bagian dalamnya diisi dengan sambal oncom kemudian digoreng, karena itulah dinamai combro yang merupakan kependekan dari oncom di jero (bahasa Sunda). Begitu juga halnya dengan misro merupakan kependekan dari amis di jero artinya manis di dalam karena isinya gula.

combro (atas) misro (bawah)
Bahan-bahan yang dibutuhkan

- Bagian Luar:

  • 1000 gram Singkong
  • 150 gram Kelapa parut
  • Garam
  • Tepung sagu


- Bagian Isi combro:

  • Oncom
  • Cabai merah
  • Bawang putih
  • Bawang merah
  • Ketumbar
  • Kencur
  • Garam 
  • Lada
  • Gula
  • Minyak goreng
  • Gula merah


Peralatan yang dibutuhkan

  • Parutan
  • Blender
  • Mixing bowl
  • Mixer
  • Pengorengan
  • Spatula
  • Tirisan


Cara pembuatannya
- Bagian Luar:

  • Parut singkong (bisa juga pakai blender) hingga halus;
  • Peras singkong dan simpan airnya;
  • Pati yang akan mengendap pada air perasan, bisa diambil dan campur kembali dengan singkong;
  • Campurkan juga kelapa, garam dan tepung sagu aduk sampai menjadi adonan yang dapat dibentuk.

- Bagian Isi:

  • Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai, kencur dan ketumbar;
  • Tumis semua bahan dan diinginkan.

- Pembuatan:

  • Pipihkan adonan singkong dan isi dengan oncom atau gula merah untuk misro;
  • Siapkan penggorengan dengan minyak;
  • Goreng combro dan misro hingga kuning keemasan.
  • Hidangkan selagi hangat :)



Selamat mencoba...
:)





Resep Masakan 3339044904496238396
Beranda item

Terkini