1657408484514812

Telur Bertuliskan Lafaz Allah Ditemukan di Mojokerto, Warga pun Heboh


Warga Desa Pesanggrahan Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto, dihebohkan dengan ditemukannya telur yang mirip dengan tulisan berlafaz Allah. Sepintas, telur ayam ini tampak seperti telur biasa.

Warnanya putih kekuning-kuningan dan berbentuk oval. Namun setelah diperhatikan dengan seksama, di salah satu sisi bagian cakangnya terdapat mirip tulisan Arab berlafaz Allah.


Menurut pemilik telur, Mohammad Solikhan, telur berlafazkan Allah ini ditemukan di salah satu kandang ayam miliknya. “Saya sebenarnya tak sadar, jika
salah satu telur berlafazkan Allah,” kata Solikhan.                    
Namun saat diperhatikan dia melihat tulisan itu. Dia pun memberitahu warga sekitar. Semula banyak warga yang meragukan, keaslian lafaz Allah yang terdapat di cakang telur tersebut.

Warga menduga, pemilik sengaja menulis lafaz Allah di cakang telur untuk membuat sensasi.

Namun pemilik ayam membantahnya, dan berupaya untuk menghilangkan lafaz Allah di cakang telur dengan menggunakan minyak maupun air. Namun lafaz Allah berwana biru tersebut tak bisa di hilangkan.

“Meski banyak yang menawar dengan harga yang tinggi, tetap menolaknya. Sebab saya berniat untuk merawat ayam dan menetaskan telur unik tersebut karena dianggap membawa keberuntungan,” Muhammad Solikhan. (pojoksulsel.com)





Lafaz Allah 3906462392007382977

Posting Komentar

Beranda item